Analisis fundamental adalah salah satu strategi yang diperlukan saat ingin berinvestasi di cryptocurrency. Analisis ini lah yang membedakan investasi dengan berjudi. Alih-alih menaruh uang dan berharap untung begitu saja, kamu menganalisis dulu asal muasal aset yang kamu beli. Dengan analisis, kamu bisa menaksir potensi kenaikan nilainya di masa depan.
Selain analisis fundamental, kamu juga bisa memanfaatkan metode analisis teknikal dan on-chain. Ketiganya memiliki pendekatan yang berbeda dalam menganalisis mata uang kripto.
Lantas, apa saja perbedaan analisis fundamental, teknikal, dan on-chain dalam investasi cryptocurrency? Simak penjelasannya di bawah ini!
Analisis fundamental aset kripto
Analisis fundamental adalah cara yang digunakan investor buat mengetahui nilai asli suatu aset. Metode ini mengukur indikator finansial, ekonomi, dan faktor lain yang mempengaruhi nilai mata uang kripto. Tujuannya adalah membandingkan apakah
Umumnya, investor mata uang kripto menganalisis teknologi yang mendasarinya. Misalnya, kelebihan dan kekurangan, besaran pasar, tantangan, serta prediksi nilai aset di masa depan.
Ada bebe